Sukses

Alasan Jokowi Seleksi Calon Menteri Secara Tertutup

Presiden terpilih Joko Widodo atau Jokowi tengah menyeleksi kandidat-kandidat menteri di kabinetnya selama 5 tahun ke depan.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden terpilih Joko Widodo atau Jokowi tengah menyeleksi kandidat-kandidat menteri di kabinetnya selama 5 tahun ke depan. Seleksi dilakukan mantan Walikota Solo itu secara tertutup.

Anggota DPR Fraksi PDIP Aria Bima pun angkat bicara soal ketertutupan seleksi menteri Jokowi. Dia mengatakan, Jokowi melakukan seleksi tertutup lantaran tersandera oleh koalisi tanpa syarat.

Karena itu, menurut dia, terkait siapa figur calon menteri Jokowi, publik tidak perlu tahu.

"Publik tidak perlu tahu figur-figur yang akan dijadikan menteri. Nanti rakyat akan kritisi setelahnya saja. Jangan kemudian harus dipaksakan (Jokowi harus memilih siapa calon menterinya," ucap Aria di gedung DPR, Jakarta, Selasa (14/10/2014).

Namun, lanjut dia, partisipasi masyarakat tetap dibutuhkan untuk menilai. Meskipun begitu, dia menyatakan, keputusan tetap berada di tangan Jokowi yang memiliki hak prerogatif sebagai presiden terpilih.

"Penjaringan menteri itu pertisipasi itu siapapun boleh, namun penyaringan itu hak prerogatif presiden (Jokowi)," tandas Aria. (Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.