Sukses

Ical Relakan JK Bersanding dengan Jokowi di Pilpres 2014

Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla digadang-gadang sebagai orang yang paling cocok mendampingi Jokowi di Pilpres 2014 mendatang.

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla digadang-gadang sebagai orang yang paling cocok mendampingi Jokowi di Pilpres 2014 mendatang. Namun sebagai mantan Ketum Partai Golkar, pria yang karib disapa JK itu tentu harus melalui sejumlah mekanisme sebelum bersanding dengan politisi PDIP itu.

Meskipun begitu, Ketua Umum Partai Golkar yang juga ingin melaju sebagai capres, Aburizal Bakrie telah memberikan lampu hijau pada JK jika ingin bersanding dengan Jokowi di Pilpres 2014.

"Nggak masalah," ucap pria yang karib disapa Ical itu usai menyampaikan orasi politiknya di GOR Ciracas, Jakarta Timur, Selasa (18/3/2014).

Ical mengaku belum mengetahui, apakah JK bakal mendampingi Jokowi atau tidak. Namun jika benar melaju sebagai cawapres nanti, JK tak perlu keluar dari Partai Golkar.

"Tidak (harus keluar). Tidak ada peraturannya begitu. Di Golkar kalau ada jabatan struktural harus undur diri. Kalau nggak, ya nggak masalah," tandasnya.

Jusuf Kalla merupakan salah satu orang yang terus didorong untuk menjadi wakil Jokowi pada Pilpres 2014. Sosok JK dianggap pantas mendampingi Jokowi karena kualitas dan integritasnya yang juga sudah teruji. Terutama, dalam menyelesaikan konflik nasional maupun internasional -- rekam jejak yang kini belum dimiliki Jokowi. (Elin Yunita Kristanti)

Baca juga:

Sekjen Golkar: Pilih Pemimpin yang Profesional Bukan Populer

Ical: Jokowi Boleh Jadi Wakil Saya

Akbar Tandjung: Beri Kepercayaan Kembali Golkar

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini