Sukses

Politisi PKS: Capres Pro Rakyat yang Dipilih, Bukan Pencitraan

Ahmad Heryawan mengatakan capres mendatang adalah tokoh yang memiliki gagasan dan pro rakyat,

Liputan6.com, Jakarta - Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Heryawan mengatakan capres mendatang adalah tokoh yang memiliki gagasan dan pro rakyat, bukan sekadar pencitraan. Meski demikian, dirinya tak gentar dengan capres muda yang dimiliki  partai politik lainnya.

"Ke depan tokoh yang pro rakyat itu yang dipilih masyarakat. Ke depan bukan pencitraan tapi gagasan," kata Ahmad Heryawan, di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (16/3/2014).

Terkait pencapresan Joko Widodo yang digadang PDIP, Aher mengucapkan selamat, namun dirinya mengajak untuk berkompetisi yang sehat dan transparan.

"Tentu siapa pun jadi capres bangsa ini selamat, mari kompetisi dengan sehat, fair, jujur, adil, transparan. Insya Allah masyarakat rasional, Indonesia cerdas lagi," ungkap dia.

Karena itu, Aher mengajak tokoh-tokoh yang bertarung dalam Pilpres mendatang dapat menciptakan kualitaskan demokrasi dengan kompetisi gagasan.

"Tentu wacana demokrasi apa yang terbaik, sekarang parpol dihadapkan aturan demokrasi yang sudah ada. Mari jalankan dengan baik. Pasti hasilnya akan baik," ungkap dia.

Oleh sebab itu, PKS tak gentar menantang capres muda yang dimiliki partai politik lainnya. PKS sendiri ada 3 kandidat capres  berdasarkan pemilihan umum di internal mereka, dalam Pemilihan Raya (Pemira) sejak Desember 2013 lalu.

Sebagai kandidat bakal capres, yakni Anis Matta, Ahmad Heryawan dan Hidayat Nur Wahid.

Pada pemilu 2009 lalu, PKS meraih 7,88% suara atau sekitar 8.206.955 suara.

Baca Juga:

Kampanye Pertama PKS di GBK Sebabkan Jalanan Macet

Kampanye Pertama PKS

Paduan Suara Gereja Tampil di Kampanye PKS

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini