Sukses

Jokowi Capres, Ini Peta Pilpres 2014

Diperkirakan hanya akan ada 3 pasangan calon presiden dan wakil presiden yang bertarung dalam pilpres 9 Juli 2014 mendatang.

Liputan6.com, Jakarta - Majunya Jokowi sebagai calon presiden dari PDIP diprediksi bakal mengubah peta politik menjelang Pilpres 9 Juli 2014. Peta koalisi masih dinamis, tapi diperkirakan hanya ada 3 pasangan calon presiden dan wakil presiden yang akan bertarung dalam pilpres.

"Saya melihat sekitar 3 pasang, pertama pasti dari PDIP yang mengusung Jokowi, tinggal mencari siapa pasangannya," kata peneliti Lembaga Survei Indonesia Adjie Alfarabi ketika dihubungi Liputan6.com di Jakarta, Sabtu (15/3/2014).

Menurut Adjie, kesempatan PDIP mengusung capres terbuka lebar. Sebab dalam survei terakhir, partai pimpinan Megawati Soekarnoputri ini terus menunjukkan kecenderungan positif. Elektabilitasnya terus menanjak.

"Dari sisi tiket lebih besar peluangnya karena persentasi kurang lebih 18 persen. Ditambah lagi deklarasi pencapresan Jokowi, saya kira akan menambah suara PDIP di pileg," turur dia.

Partai ke dua yang masih berpeluang mengusung capres adalah Golkar. Meskipun dari internal partai ada yang menuntut pencapresan Aburizal Bakrie (ARB), Golkar tetap akan mencalonkan ketua umumnya itu.

"Elektabilitas Golkar juga masih bagus. Meski ada desakan evaluasi pencapresan ARB, menurut saya akan tetap bertahan, akan ajukan capres sendiri," tambah Adjie.

Sementara, tiket ke-3 akan diperebutkan oleh Gerindra dan Demokrat. Gerindra mengusung Prabowo Subianto, sedangkan Demokrat masih melakukan konvensi untuk memilih 1 dari 11 kandidat. Tiket Gerindra dan Demokrat ini akan ditentukan setelah pileg.

"Kemungkinan ya 2 capres, sudah pasti PDIP mengusung Jokowi dan Golkar dengan ARB. Ke-3 akan direbutkan Demokrat atau Gerindra. Kalau Gerindra posisi 3 kemungkinan capres yang muncul dari Gerindra dan sebaliknya," papar dia.

"Saya kira Prabowo kemungkinan besar yang akan maju, karena ini kesempatan terakhit Prabowo. Segala upaya akan dilakukan untuk maju menjadi capres," tandas Adjie. (Shinta Sinaga)

Baca juga:

Jokowi Capres, Pilpres Diprediksi 1 Putaran

Jokowi Capres, Masyarakat Solo Gunduli Kepala

Ini Isi Dokumen Perjanjian Batu Tulis Mega-Prabowo

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.