Sukses

Jelang Pelantikan Jokowi, Water Cannon Bersiaga di Bandara Soetta

Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) di Cengkareng, Banten dijaga ketat jelang pelantikan Jokowi-JK sebagai presiden dan wakil presiden.

Liputan6.com, Tangerang - Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) di Cengkareng, Banten, dijaga ketat jelang pelantikan Jokowi-JK sebagai presiden dan wakil presiden. Ratusan personel Brimon Polda Banten dikerahkan untuk menjaga pintu masuk bandar udara tersebut.

Polda Banten menurunkan 250 personelnya. Dengan dibantu petugas Polres Bandara Soetta, mereka berjaga di pintu belakang (M1) yang sebelumnya tertutup aksesnya untuk umum.

Pria-pria berseragam itu juga melengkapi penjagaan mereka dengan mobil water cannon dan senjata di badan.

"Kesiagaan personel di bandara guna mengamankan situasi jelang pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih," kata Kaden Sat Brimob Polda Banten, Kompol Januar Rizal, di lokasi, Tangerang, Banten, Jumat (17/10/2014).

Aparat juga tampak rutin melakukan patroli ke ruas Jalan Perimeter Utara dan Selatan. Setidaknya sebanyak 2-3 kali petugas berpatroli di sepanjang jalan tersebut.

Sementara itu, pelantikan Jokowi-JK bakal digelar pada 20 Oktober 2014 mendatangdi Gedung DPR/MPR Senayan. (Yus)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini