Sukses

Hadiri Pelantikan, Ibunda Jokowi Berangkat ke Jakarta Hari Sabtu

Keberangkatannya ibunda Jokowi, Sujiatmi akan ditemani oleh ketiga putri, menantu serta para cucu.

Liputan6.com, Solo - Keluarga besar Jokowi dipastikan akan hadir dalam pelantikan presiden di gedung DPR/MPR di Jakarta. Rencananya keluarga besar mantan walikota Solo, seperti halnya sang ibunda, Sujiatmi Notomiharjo, akan berangkat ke Jakarta 2 hari sebelumnya.

"Saya akan berangkat ke Jakarta untuk menghadiri acara pelantikan pada hari Sabtu 18 Oktober besok," kata ibunda Jokowi di Solo, Kamis (16/10/2014).

Keberangkatannya ke Jakarta, Sujiatmi akan ditemani oleh ketiga putri, menantu serta para cucu. Mereka akan berangkat menuju ibukota secara rombongan.

"Saya tidak melakukan persiapan khusus untuk acara pelantikan nanti. Paling hanya baju saja yang disiapkan," kata dia.

Sebelumnya, Deputi Gubernur Tim Transisi Andi Widjajanto telah mengatakan bahwa keluarga besar Jokowi dari Solo akan menghadiri pelantikan Jokowi-JK sebagai presiden dan wakilnya.

"Kalau dari list, ada kakaknya Jokowi, ada ibu kandung, istri, ketiga anak, ada kakaknya ibu Iriana dan keluarga besar lain. Jumlahnya sekitar 60-an," sebut dia.

Dia mengatakan, Tim Transisi bertugas mempersiapkan kedatangan keluarga Jokowi dari Solo dan akomodasi mereka selama di Jakarta. Dari mulai acara pelantikan MPR hingga di Istana.

Lanjut Andi, yang dapat mendampingi Jokowi saat pelantikan kemungkinan hanya 6-7 orang keluarga inti saja. Seperti ibunda Jokowi Sujiatmi Notomiharjo, sang istri Iriana, dan ketiga anaknya. Sementara sisa keluarga yang lain ikut ke Gedung DPR-MPR, Senayan dan akan dibawa ke Istana.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini