Sukses

Jurus Kubu Jokowi Raih Kursi Ketua MPR

Dalam rapat paripurna, DPD telah mengusung 9 nama untuk dicalonkan menjadi pimpinan MPR periode 2014-2019.

Liputan6.com, Jakarta - Koalisi Indonesia Hebat (KIH) tidak ingin mengulang kekalahan dalam pemilihan paket pimpinan DPR. Oleh karena itu, sebelum pemilihan paket pimpinan MPR yang akan berlangsung malam nanti, mereka akan melobi seluruh fraksi termasuk Koalisi Merah Putih (KMP) untuk meraih kursi Ketua MPR.
 
"Kami akan melakukan lobi-lobi nanti jam 13.00 WIB. Pertama, PDIP akan menyampaikan itu di lobi pimpinan fraksi MPR dan insya Allah ketegangan-ketegangan juga akan kendur dan bagaimana suasana kebatinan kita menempatkan lembaga MPR ini tidak berpikir jangka pendek," kata politisi PDIP Aria Bima di Gedung DPR, Senin (6/10/2014).
 
Mengenai calon pimpinan MPR yang akan diajukan pihaknya malam nanti pukul 19.00 WIB, Aria mengaku akan menyerahkan sepenuhnya kepada kelompok Dewan Perwakilan Daerah (DPD) untuk menentukannya.
 
"Siapapun ketua yang mau dipilih dari DPD tergantung kita serahkan ke DPD, juga jalan musyawarah. Ini kan proses suatu musyawarah di DPD yang diajukan dan kita musyawarahkan di dalam proses pimpinan MPR,” tandas Aria.
 
Aria Bima mengatakan, pihaknya akan menerima jalan voting apabila musyawarah untuk menentukan ketua MPR tidak dapat menemukan titik temu. Namun tetap harus dilihat urgensinya.

"Ya memang diusulkan voting, tapi voting-nya ini harus kita cermati, jangan sampai seperti di DPR, kenapa? Kita di DPR itu ngotot untuk diundur (pemilihan pimpinan DPR) karena kita ini adalah demokrasi yang paling biadap dari tatibnya," tambah Aria.  "Saya optimis musyawarah nanti." 

Dia juga mengharapkan voting pemilihan Ketua MPR tidak dilakukan seperti pemilihan ketua DPR. Kala itu, Koalisi Indonesia Hebat (KIH) yang dimotori PDIP melakukan aksi walk out karena tidak sepakat sistem voting dilakukan untuk memilih pimpinan DPR. (Riz)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.