Sukses

Golkar: Pemindahan Agus Gumiwang, Rotasi Biasa

Ketua Fraksi Golkar Setya Novanto menilai rotasi diperlukan untuk menyelesaikan persoalan UU di sisa masa jabatan.

Liputan6.com, Jakarta - Fraksi Partai Golkar menilai rotasi yang dilakukan terhadap Agus Gumiwang merupakan hal biasa. Bahkan, kata Ketua Fraksi Golkar Setya Novanto, tak hanya Agus saja yang dirotasi.

"Kalau masalah Agus Gumiwang itu rotasi biasa di komisi (DPR). Ada beberapa yang kita lakukan bukan hanya Agus Gumiwang," kata Setya Novanto di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (26/5/2014).

Pria yang akrab disapa Setnov itu menilai, rotasi diperlukan untuk menyelesaikan persoalan undang-undang di sisa masa jabatan. Rotasi juga bertujuan untuk penyegaran semata.

Terkait pengganti Agus, Setnov membenarkan penggantinya adalah Tantowi Yahya. "Surat pergantian sudah saya tandatangani sesuai rapat fraksi, dan evaluasi karena berkaitan dengan luar negeri dan intelijen yang tepat adalah Tantowi Yahya, sudah lama mendalami luar negeri dan berpengalaman," ucapnya.

Selain Agus, 3 kader Golkar lainnya juga dirotasi yakni politisi Poempida Hidayatulloh, Ketua GP Anshor Nusron, dan Ketua DPD Yogyakarta Golkar Gandung. Poempida dan Nusron, keduanya menyatakan mendukung Jokowi-JK.

Agus dan Nusron akan dipindah ke Komisi VIII DPR. Sementara Poempida, juga direncanakan ke Komisi VIII. Sedangkan Gandung akan dipindahkan ke Badan Anggaran (Banggar) DPR. (Sun)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.