Sukses

Golkar Legowo Prabowo Bersanding dengan Hatta Rajasa

"Saya kira itu adalah hak masing-masing tidak ada masalah dengan Partai Golkar," kata Sekjen Golkar Idrus Marham.

Liputan6.com, Jakarta - Capres Partai Gerindra dikabarkan telah mendapat pendamping untuk Pilpres 2014. Nama itu adalah Ketua Umum PAN Hatta Rajasa. Padahal, Aburizal Bakrie dari Golkar telah menyatakan diri siap untuk menjadi cawapres Prabowo.

Menanggapi hal itu, Sekretaris Jenderal Partai Golkar Idrus Marham mengaku tidak terlalu mempermasalahkan kabar itu. Menurut Idrus, setiap partai punya kebijakan masing-masing.

"Bilamana ada parpol melakukan itu, saya kira itu adalah hak masing-masing tidak ada masalah dengan Partai Golkar," kata Idrus di kantor DPP Partai Golkar, Sabtu (10/5/2014).

Menurut Idrus, sampai saat ini belum ada satu pun partai yang menjalin kesepakatan dengan Partai Golkar. Pertemuan-pertemuan sebelumnya hanya bentuk silaturahmi politik biasa.

"Sebelum penetapan hasil pileg, yang dilakukan komunikasi politik dangan partai-partai peserta pemilu lainnya. Silaturahmi politik dan belum pernah kita lakukan kesepakatan-kesepakatan apa pun dengan parpol lain," lanjutnya.

Idrus mengatakan, keputusan itu akan dibahas pada Rapimnas Partai Golkar ke-6 mendatang. Dalam Rapimnas itu, Partai Golkar akan menentukan partai koalisi, capres-cawapres, hingga strategi pemenangan.

"Waktunya yang pasti sebelum tanggal 18 Mei. Karena pendaftaran capres-cawapres itu 18-20 Mei 2014," tandas Idrus.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.