Sukses

Ketum Gerindra: Saat Demokrat Butuh Teman, Kami Selalu Datang...

Ketum Partai Gerindra Suhardi mengaku, persahabatan Partai Gerindra dan Demokrat sudah lama terjalin.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Gerindra Suhardi mengaku, belum mengetahui secara pasti isi pertemuan yang akan dibahasa antara Ketum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto. Namun dia menjamin, ada chemistry yang baik dan terbangun di antara kedua parpol itu.

"Kalau itu masih belum bisa saya pastikan, kita tunggu saja," kata Suhardi di Kantor DPP Partai Gerindra, kawasan Ragunan, Jakarta, Senin (21/4/2014).

Dia menuturkan, persahabatan Partai Gerindra dan Demokrat sudah lama terjalin. Walaupun selama ini Partai Gerindra selalu berada di luar koalisi pemerintahan SBY, Gerindra-Demokrat diklaim tetap berhubungan harmonis dan memiliki kecocokan.

"Chemistry kita bagus. Saat Demokrat butuh teman, Gerindra selalu datang sebagai partner yang baik meski di luar koalisi. Kita menyelamatkan Demokrat pada saat itu. Selama ini kita juga hubungannya baik," ungkap dia.

Lalu bagaimana dengan citra Partai Demokrat yang selama ini lekat dengan kasus korupsi?

"Partai lain juga banyak kasus. Karena dia berkuasa jadi lebih tajam sorotannya," pungkas Suhardi. (Anri Syaiful)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.