Sukses

Jokowi Temui Surya Paloh, Koalisi?

Jokowi datang ke Kantor DPP Nasdem di Gondangdia, Jakarta Pusat, ditemani dengan Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo.

Liputan6.com, Jakarta- Bakal capres PDIP Joko Widodo atau Jokowi menemui Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh. Jokowi datang ke Kantor DPP Nasdem di Gondangdia, Jakarta Pusat, ditemani Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo.

Pertemuan PDIP dan Nasdem terhitung sudah 2 kali dilakukan. Namun, tak jelas apa agenda pertemuan. Jokowi ketika ditanyakan pun hanya menjawab dengan senyuman.

"Ya nanti setelah ketemu baru ngomong," kata Jokowi di Kantor DPP Nasdem, Jakarta, Sabtu (12/4/2014) lalu tersenyum lebar. "Iya mau ketemu Pak Surya Paloh."

Tjahjo Kumolo lebih berbicara panjang lebar terkait pertemuan hari ini. Menurutnya, agenda pertemuan adalah diskusi untuk membangun bangsa Indonesia ke depan.

"Ada beberapa pemikiran kita sampaikan ke Pak Surya Paloh yang intinya kita ingin perkuat sistem presidensial. Ya bisa juga bicara itu (koalisi), tapi agenda perjuangan tak ada istilah koalisi tapi kerja sama," ujarnya.

Sebelumnya, Direktur Eksekutif Indo Barometer M Qodari memprediksi peta koalisi Pilpres 2014 akan terdiri dari 3 poros, yaitu poros Jokowi, poros Prabowo Subianto, dan poros Aburizal Bakrie. Khusus poros Jokowi, Qodari menilai ada 3 partai yang akan diajak koalisi, yakni PAN, Nasdem, dan PKB.

"Nasdem memiliki hubungan baik Megawati Soekarnoputri dengan Surya Paloh. Nasdem juga pernah ke Kantor DPP PDIP di Lenteng Agung pada November 2013 lalu," ujar Qodari.

(Shinta Sinaga)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi

Video Terkini