Sukses

Jokowi Capres, Surya Paloh `Dekati` PDIP

Ketua Umum DPP Partai Nasdem Surya Paloh melakukan pertmuan dengan Sekjen DPP PDIP Tjahjo Kumolo di Surabaya.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum DPP Partai Nasdem Surya Paloh melakukan pertmuan dengan Sekjen DPP PDIP Tjahjo Kumolo di Surabaya. Pertemuan tersebut diakui tak direncanakan.

"Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh secara tak sengaja bertemu dengan saya," ujar Tjahjo kepada Liputan6.com di Jakarta, Senin (17/3/2014).

Pertemuan terjadi di ruang VIP Bandara Juanda. Tjahjo menjelaskan, saat itu dirinya sedang menunggu Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, kemudian ia melihat Surya yang baru turun dari pesawat setelah melakukan kampanye di Palembang, Sumatera Selatan.

"Surya Paloh datang ke Jawa Timur untuk berziarah ke makam mantan Presiden RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur) di Jombang, dan kakek Gus Dur, KH Hasyim Asy'ari di Pondok Pesantren Tebu Ireng serta melakukan kampanye Lapangan Tembelang, Jombang," terang Tjahjo.

Sedangkan Megawati bertolak ke Surabaya untuk melakukan kampanye terbuka. Pertemuan antara 2 petinggi partai tersebut merupakan pertama kali pascadeklarasi Joko Widodo sebagai calon presiden dari PDIP. Pertemuan antara Surya dan Tjahjo diduga membicarakan persoalan pelaksanaan Pemilu 2014, termasuk pencapresan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.