Sukses

Ulama Tasik Minta PPP Segera Capreskan JK

Saat bertandang ke Tasikmalaya, Jawa Barat, Jusuf Kalla mendapat doa spesial. Wakil Presiden ke-10 RI ini didoakan menjadi capres PPP.

Liputan6.com, Tasikmalaya Saat bertandang ke Tasikmalaya, Jawa Barat, Jusuf Kalla mendapat doa spesial. Wakil Presiden ke-10 RI ini didoakan menjadi capres PPP.

Kisah berawal saat JK, panggilan akrab Jusuf Kalla, menghadiri acara doa bersama yang bertajuk 'Silaturahmi dan Doa Bersama bersama Jusuf Kalla dan ulama se-Tasikmalaya' pada Sabtu (15/3/2014).

"Saya bersyukur dan terima kasih diberi kesempatan silaturahmi. Juga saya mengapresiasi atas kemajuan di daerah ini. Tasik banyak yang bisa dikenang seperti industri rumah tangga berupa kain bordir. Juga daerah ini termasuk kota santri," ujar JK yang mengenakan batik dan berpeci hitam seperti dilansir jusufkalla.info.

KH Ateng Djaelani yang merupakan ulama berpengaruh di Tasik menyatakan PPP sebaiknya segera mencalonkan JK menjadi pemimpin nasional. Kiai yang mewakili semua ulama se-Tasik itu mengatakan motto JK 'Lebih Cepat Lebih Baik' sesuai dengan kebutuhan negeri saat ini untuk menuju kemakmuran.

"Pak JK punya motto 'Lebih Cepat Lebih Baik' yang kita butuhkan saat ini. Karena itu sudah seharusnya partai-partai Islam seperti PPP segera mencalonkan Pak JK menjadi calon pemimpin atau presiden," ujar KH Ateng di hadapan Pengurus DPP PPP Suharso dan Ketua DPW PPP Jabar Rahmat Yasin dan Bupati Tasikmalaya Budi Budiman.

Pernyataan KH Ateng tersebut disambut tepuk tangan dan persetujuan dari ulama-ulama dan ratusan warga yang menghadiri acara tersebut.

Budi Budiman pun mengamini seruan Kiai Ateng tersebut. Ia berharap kiranya JK dapat memperjuangkan Tasik tetap menjadi kota santri. Budi mengaku mengidolakan JK karena JK adalah sosok yang menjadi harapan umat.

"Saya idolakan JK sebagai sosok pemimpin jujur dan ikhlas bekerja. JK menjadi harapan umat Islam di Tasik, kiranya dapat membantu masyarakat. Karena itu Walikota Tasik berharap PPP dapat memenuhi harapan ulama Tasik untuk mengusung JK," ucap Budi.

Baca juga:

JK Bicara Cawapres Jokowi

Target 4 Besar, PKB Tunggu Kesiapan Jusuf Kalla Jadi Jurkam

Jusuf Kalla dan Akbar Tandjung Juru Kampanye Golkar

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini