Sukses

Seperti Boneka Susan, Mahfud MD Kecil lngin Jadi Presiden

Kini setelah pensiun sebagai Mantan Ketua MK, Mahfud berencana maju sebagai capres pada Pilpres 2014.

Masa kanak-kanak memang memiliki banyak mimpi dan cita-cita. Begitu juga dengan Mahfud MD. Ia pernah bercita-cita menjadi polisi atau presiden di waktu kecil. Kini, setelah pensiun sebagai Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) ia berencana maju sebagai capres Pemilu 2014 mendatang.

Sejumlah partai sudah mendekati tokoh asal Pamekasan, Madura ini. Ternyata, Mahfud kecil memang pernah bercita-cita menjadi presiden. Begitulah kenangan tentang Mahfud kecil yang diingat sang ibunda.

"Kalau ditanya, kamu mau jadi apa besok? `Mau jadi polisi, presiden`," cerita sang bunda seperti tayangan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (17/11/20130).  

"Saya mendoakan terus supaya terkabul cita-citanya," ucap sang bunda.

Lantas apa kata Mahfud?

"Tidak ada kaitannya. Saya rasanya ndak pernah mengatakan ingin jadi presiden. Mungkin masih kecil, yah. Tapi saya enggak pernah mimpi. Mungkin, dulu kan setiap orang nyebut cita-citanya, kan masih kecil seperti (boneka) Susan, ingin menjadi presiden...ingin ini...," tutur Mahfud.

Mahfud pun berharap, masyarakat mendoakan yang terbaik untuknya serta bangsa dan negara ini.

"Tapi mudah-mudahan ada doa masyarakat, itu bagi yang terbaik saja, bukan harus jadi presiden. Tapi yang terbaik bagi bangsa dan negara," pungkas Mahfud. (Ndy/Rmn)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.