Sukses

Muhaimin: Isu Jokowi Hapus Kementerian Agama Amat Sesat

Muhaimin mengatakan, akan berada dalam barisan terdepan untuk menolak adanya kebijakan penghapusan Kementerian Agama di Kabinet Jokowi.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar membantah isu yang menyebut pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) mendatang akan menghapus Kementerian Agama.

"Isu penghapusan Kementerian Agama amat sesat," kata Muhaimin Iskandar di sela-sela acara Pembekalan Anggota DPR RI PKB di kawasan Palmerah, Jakarta Barat, Rabu (17/9/2014).

Pria yang akrab disapa Cak Imin ini menilai, penghapusan Kementerian Agama dalam pemerintahan amatlah mustahil. Menurutnya, hanya orang sesat yang akan mengambil kebijakan menghapus kementerian tersebut.

"Tidak mungkin ada yang hapus Kemenag, kecuali orang sesat, hanya orang sesat yang mau hapus itu," ucap Cak Imin.

Dia pun menegaskan, pihaknya akan berada dalam barisan terdepan untuk menolak adanya kebijakan penghapusan Kementerian Agama.

"Siapapun dia, tidak peduli, yang mencoba hapus Kementerian Agama, hadapi PKB di parlemen dan jalan-jalan," tandas Muhaimin.

Bantahan serupa telah dilontarkan lebih dulu oleh Presiden terpilih Jokowi. Gubernur DKI Jakarta ini juga membantah adanya perubahan nomenklatur atau penamaan dari Kementerian Agama menjadi Kementerian Haji.

Jokowi menegaskan, isu yang tengah beredar di media sosial, baik itu isu Kementerian Agama dihapus atau diganti namanya, adalah isu tidak benar.

"Siapa bilang? Itu nggak benar," tegas Jokowi di Balaikota Jakarta. (Sun)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini