Sukses

Terpilih Secara Aklamasi, Muhaimin Iskandar Kembali Nakhodai PKB

Setelah diberikan kesempatan, Cak Imin kemudian menyampaikan pernyataan bersedia dipilih sebagai Ketum PKB periode 2014-2019.

Liputan6.com, Surabaya - Muhaimin Iskandar kembali terpilih menjadi Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Muhaimin yang karib disapa Cak Imin itu terpilih secara aklamasi dalam Muktamar PKB yang digelar sejak Sabtu 30 Agustus 2014.

"Apakah Muktamirin setuju dengan pemilihan aklamasi kepada Haji Abdul Muhaimin Iskandar," tanya Ketua Sidang Pleno Muktamar, Marwan Jafar kepada mereka yang hadir di Hotel Empire Palace, Surabaya, Jawa Timur, Senin (1/9/2014) dini hari.

"Setuju," jawab para Muktamirin PKB.

Setelah diberikan kesempatan, Cak Imin kemudian menyampaikan pernyataan bersedia dipilih sebagai Ketum PKB periode 2014-2019 pada pukul 00.14 WIB.

"Saya mendengar aspirasi dari daerah dan dukungan dari berbagai kader dan pengurus. Maka saya bersedia," tegas Cak Imin.

Sementara itu, terpilih juga secara aklamasi Ketua Dewan Tanfidz PKB Kiai Haji Abdul Azis Mansyur.

Proses pemilihan secara aklamasi dilakukan berdasarkan persetujuan 33 Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKB. Selain itu, dalam sidang pleno tersebut laporan pertanggungjawaban pengurus periode 2009-2014 juga diterima.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.