Sukses

Mega Tak Ikut Pertemuan SBY-Jokowi di Bali

Hari ini Jokowi dan SBY akan melakukan pertemuan di Nusa Dua, Bali.

Liputan6.com, Jakarta - Jelang pergantian tampuk presiden pada Oktober 2014 mendatang, Presiden SBY dan presiden terpilih Jokowi menggelar pertemuan di Bali hari ini. Keduanya akan membahas transisi pemerintahan sebelum Jokowi dilantik.

Namun politisi senior PDIP Pramono Anung mengatakan, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri tak akan ikut dalam pertemuan tersebut.

"Bu Mega ndak ikut," kata Pramono Anung di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (27/8/2014).

Wakil Ketua DPR itu mengatakan, agenda dalam pertemuan Jokowi dan SBY nanti akan membahas perihal Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

"Soal lain tentang subsidi BBM (bahan bakar minyak), subsidi kita besar, beban subsidi BBM mengganggu APBN kita," tandas Pramono.

Padahal, pertemuan SBY dan Jokowi ini juga diharapkan dapat menjadi gerbang yang dapat mendukung mencairnya hubungan antara SBY dan Mega.

Hari ini Jokowi dan SBY akan melakukan pertemuan di Nusa Dua, Bali. Belum diketahui, apakah dalam pertemuan itu juga akan membahas koalisi kabinet yang akan dibentuk Jokowi atau tidak. (Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Dr.(H.C.) Hj. Dyah Permata Megawati Setyawati Soekarnoputri adalah Presiden Indonesia ke 5 periode  23 Juli 2001 — 20 Oktober 2004.
    Dr.(H.C.) Hj. Dyah Permata Megawati Setyawati Soekarnoputri adalah Presiden Indonesia ke 5 periode 23 Juli 2001 — 20 Oktober 2004.

    Megawati Soekarnoputri

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi

  • SBY

  • PDIP

Video Terkini