Sukses

PPP Beralih Dukung Jokowi-JK?

Koalisi Merah Putih pendukung pasangan nomor urut 1 Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dikabarkan tengah goyang.

Liputan6.com, Jakarta - Koalisi Merah Putih pendukung pasangan nomor urut 1 Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dikabarkan tengah goyang. Salah satu parpol anggota koalisi, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) diisukan hendak hengkang dan mengalihkan dukungan ke kubu lawan, Jokowi-JK.

Benarkah?

"Nggak ada," ucap Sekretaris Jenderal PPP Romahurmuziy kepada Liputan6.com di Jakarta, Jumat (11/7/2014).

"Kalau itu (isu) bisa dibuat. Informasi itu dibuat untuk memecah."

Pria yang karib disapa Romi itu dengan tegas membantah kabar burung itu. Menurut dia, Koalisi Merah Putih hingga saat ini masih kompak, apalagi pasca-disahkannya revisi Undang-Undang MPR, DPR, DPD, dan DPRD (MD3).

Yang di dalam UU itu menyetujui, pimpinan DPR dipilih dan ditentukan oleh setiap anggota DPR berdasarkan partai politik. Ini berarti partai pemenang Pileg 2014 lalu, yakni PDIP yang mengusung Jokowi-JK tak lantas otomatis bisa menjadi pimpinan DPR.

"Padahal koalisi ini solid saat pengusungan UU MD3 pun tak ada gangguan berarti."

Dalam berbagai hasil hitung cepat (quick count) Pilpres 2014 yang digelar 9 Juli kemarin, sebanyak 8 lembaga survei menyatakan pasangan nomor urut 2 Jokowi-JK sebagai pemenang. Sementara 4 lembaga survei lain memenangkan Prabowo-Hatta. (Sss)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini