Sukses

Khofifah: Jokowi Lebih Berpengalaman

"Tenang sekali. Sangat tertata dan mudah dicerna. Ke depannya, beliau tidak menggebu-gebu," ujar Khofifah.

Liputan6.com, Jakarta - Juru bicara Pasangan Joko Widodo dan Jusuf Kalla, Khofifah Indar Parawansa mengungkapkan bahwa apa yang disampaikan oleh mantan walikota Solo itu dalam debat calon presiden (capres) dan wakil presiden (cawapres), merupakan ungkapan yang sangat kuat.

Menurut Khofifah, Jokowi-JK juga terlihat tenang sekali saat berada di atas panggung. Ke depannya, Khofifah mengharapkan pasangan capres-cawapres nomor urut 2 itu tetap seperti diri sendiri. Yakni tetap tenang dan tidak gagabah dalam mengungkapkan jawaban.

"Tenang sekali. Sangat tertata dan mudah dicerna. Ke depannya, beliau tidak menggebu-gebu," ujar Khofifah, di Balai Sarbini, Sudirman, Jakarta, Senin 9 Juni 2014.

"Sangat brilliant. Bukan karena aku timnya. Detail, mudah dicerna. Tapi saya rasa terjawab semua," jelasnya.

Ketika dibandingkan dengan Prabowo, Khofifah mengatakan ini memperlihatkan pengalaman orang yang berpengalaman dalam birokrat sipil.

"(Prabowo) belum pernah birokrat sipil. Pada tatanan normatif terlihat Jokowi berpengalaman," tandas Khofifah.

Ketua Muslimat NU ini menuturkan, jawaban kuat Jokowi terlihat saat menyampaikan sistem birokrasi dan demokrasi yang mengutaman konsep elektronik. Ia menambahkan, percaya diri Jokowi menggunakan konsepnya karena dia sudah berpengalaman.

"Saya rasa very strong statement dari Pak Jokowi. Ketika beliau harus menyampaikan konsep birokrasi demokrasi. E-Goverment, e-auditing. Itu kalo tidak punya pengalaman tidak mudah membuktikan," kata dia.

Kemudian, ketika ditanya perihal pemberantasan korupsi, Khofifah lagi-lagi mengapresiasi jawaban dari gubernur DKI non-aktif itu.

"Ketika ditanyakan mengamankan korupsi parpol, beliau melakukan pemberantasan dengan dibentuk tradisi baru. Relatif akan bisa dihindari. Problem besar. Menggurita. Saling menekan.  Itu kan beban-beban politik," beber dia.

"2 hal itu sangat mendasar," pungkas Khofifah.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini