Sukses

Konsep Ekonomi Sederhana JK Bila Terpilih Pada Pilpres 2014

Pelaksanaan program ekonomi, kata Jusuf Kalla, harus dibarengi dan dilandasi infrastruktur yang baik.

Liputan6.com, Jakarta - Calon wakil presiden yang diusung koalisi PDIP, Nasdem, PKB dan Hanura, Jusuf Kalla menegaskan, siap merealisasikan beberapa program ekonomi Indonesia dalam 5 tahun ke depan. Hal ini akan dilakukan bila pasangan Jokowi-JK terpilih dalam Pemilu Presiden 9 Juli mendatang.

"Sederhana saja (konsepnya) bagaimana caranya kemajuan di segala bidang jalan bersamaan, mencapai kemandirian bangsa. Mulai dari hal yang harus dikuasai kembali, seperti perikanan dikuasai. Infrastruktur segera diperbaiki, inflasi diturunkan, investasi masuk dengan baik, itu saja," kata JK di Kantor DPP Nasdem, Jakarta, Rabu (21/5/2014).

Mantan Ketua Umum Partai Golkar ini menerangkan, untuk memajukan perekonomian Indonesia, program utama yang harus dilakukan adalah bagaimana membawa pemerintahan lebih banyak bekerja.

"Seperti pada sektor pertanian dan perikanan sangat penting. Tapi manufakturing yang memberikan banyak lapangan pekerjaan juga sama pentingnya," ujar dia.

Masih menurut JK, 2 hal yang terpenting selain pertanian dan perikanan, adalah infrastruktur. Pelaksanaan program ekonomi, katanya, harus dibarengi dan dilandasi infrastruktur yang baik seperti listrik, jalan, pelabuhan. Semuanya dibenahi untuk memudahkan roda perekonomian.

"Semua konsep itu hampir sama dan bila konsep itu dijalani dengan baik, semua akan berjalan baik pula," tandas mantan wakil presiden periode 2004-2009 itu. (Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini