Sukses

Pendukung Prabowo-Hatta Padati Museum Perumusan Naskah Proklamasi

Pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa akan mendaftarkan diri ke Kantor KPU dengan berjalan kaki.

Liputan6.com, Jakarta Pasca pendeklarasian capres-cawapres, massa pendukung pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa berkumpul di Museum Perumusan Naskah Proklamasi di Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Selasa (20/5/2014), lokasi ini dijadikan titik kumpul para pendukung Prabowo-Hatta untuk bergeser menuju Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Hari ini Prabowo Subianto juga menandatangi kontrak koalisi bersama partai-partai pendukungnya di Rumah Polonia, Cipinang Cimpedak, Jakarta Timur.

Sementara Partai Demokrat yang sebelumnya menyatakan diri bersikap netral kabarnya akan ikut bergabung mendukung pasangan Prabowo-Hatta pada pilpres 2014. Pernyataan resmi tersebut rencananya akan diumumkan Demokrat pada pukul 16.00 WIB nanti.

Pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa akan mendaftarkan diri ke Kantor KPU dengan berjalan kaki. Selain karena batas akhir pendaftaran, tanggal 20 Mei dipilih juga karena bertepatan dengan Hari Kebangkitan Nasional.

Pasangan capres-cawapres ini sebelumnya juga menggelar jamaah salat zuhur di Masjid Sunda Kelapa, Jakarta Pusat. Usai salat zuhur, Prabowo-Hatta berjalan kaki menuju Kantor KPU dengan diiringi marching band dan ratusan pendukungnya.

Sebelumnya, rangkaian acara ini dimulai dengan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan, Kalibata, Jakarta Selatan. Dalam acara ziarah tersebut, Prabowo-Hatta didampingi seluruh pemimpin partai pendukung, yakni Suryadharma Ali (PPP), Anis Matta (PKS), Zulkifli Hasan (PAN), Idrus Marham (Golkar), dan MS Kaban (PBB).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini