Sukses

Yudi Gerindra: Jokowi Hanya `Boneka`, Bukan Nasionalis Sejati

Politisi Partai Gerindra Yudi Syamhudi Suyuti mengaku partainya tidak khawatir terhadap pencapresan Joko Widodo.

Liputan6.com, Jakarta- Politisi Partai Gerindra Yudi  Syamhudi Suyuti mengaku partainya tidak khawatir terhadap pencapresan Joko Widodo yang dijagokan PDI Perjuangan. Meski gerakan Jokowi dan PDIP secara fatamorgana terlihat besar, namun Gerindra melihat hal itu sebenarnya sangat kecil.

"Karena PDIP dan Jokowi bukan lagi partai dan sosok nasionalis sejati. Mereka hanya 'boneka' dan antek asing yang difasilitasi para konglomerat," kata Yudi dalam keterangan tertulis kepada Liputan6.com di Jakarta, Sabtu (22/3/2014).

Menurut dia, meski di belakang kekuatan politiknya diduga ada pemodal besar, namun semua itu tidak ada artinya dengan komitmen dan konsiten perjuangan untuk rakyat dan kebangsaan.

"Kami yakin Jokowi kalah oleh Prabowo. Dan Partai Gerindra pasti menguat dan membesar, meskipun PDIP lebih besar suaranya dari Gerindra," ujar calon anggota legislatif itu.

Yudi menilai besarnya suara PDIP terkesan karena sudah terbeli. Meski demikian dia mengaku optimistis Partai Gerindra dapat meraih hasil positif pada Pileg dan Pilpres nanti sehingga dapat merealisasikan hakikat kekuasaan ke tangan rakyat.

"Dan menangkap koruptor-koruptor juga para cukong yang terdiri dari konglomerat dengan pemodal awalnya adalah Bank Dunia sebagai pemodal pembangunan," pungkas Caleg Dapil Jawa Tengah 6 itu.

Baca juga:

Ditraktir Makan Jokowi, Warga Lampung Minta `Mentahnya`

Contoh Soekarno, Cawapres Jokowi Disarankan dari Partai Islam

Jokowi Capres, Makna Pitung dan Angka 7

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.